Recent Post:


26.2.18

Printer Ink Tank untuk semua Orang

Kupas Tuntas Printer HP INK Tank

Printer Ink Tank CISS atau Printer Infus Itu Apa?
CISS = Continuous Ink Supply System (Sistem Penyaluran Tinta yang Terus Menerus) = Solusi terbaik, termurah dan ramah Lingkungan untuk melakukan Cetak (Print) dokumen Teks Hitam, Gambar Warna, Foto dll.

Keuntungan nya apa? 
Banyak sekali yang Kita bisa dapatkan dari Printer INK Tank:

a. HEMAT Biaya Cetak sd 90% (YA, Betul....) Kita bandingkan vs. Printer yang menggunakan model Katrid Tinta (Black/Tri-Color)

Contoh:
Katrid Tinta HP Ink Advantage 680 Black = IDR 110.000,- (~480 Pages), Estimasi Isi = 4ml; Estimasi @230,- Per Lembar
vs. Tinta HP INK Tank Black = IDR 85.000,- (~5000 Pages), Isi Tinta = 80ml; Estimasi @17,- Per lembar

Printer HP INK Tank Biaya cetaknya MURAH Sekali dan HEMAT sd 91% vs. HP INK Advantage

****
Katrid Tinta HP Ink Advantage Color = IDR 110.000,- (~150 Pages Dok Teks Warna), Estimasi isi ml Tinta per warna @2.5ml Per warna

Kalau di hitung estimasi model Katrid Tinta INK Advantage hanya bisa mencetak sd 48 Lembar Foto 4R

vs. 

Tinta Warna HP INK Tank Cyan Magenta Yellow @85rb x 3 = IDR 225.000.- (~8000 pages Dok Teks Warna), Isi tinta Warna per botol @70ml, dan bisa mencetak hingga 1500 Lembar Foto 4R

Jauuh sekali IRIT nya kalau pakai Printer INK Tank 

b. PrintHead (PH)  lebih awet dan tidak resiko Mampet/Kering gara2 isi tinta di selang tidak mengalir lancar atau kosong, Kita bisa langsung cek dan melihat apabila salah satu tinta tidak lancar melalui selang Transparan seperti contoh di bawah ini:





Selang Tinta Full Warna (*)



Selang Tinta Tidak mengalir (*)


Garansi Resmi PH (PrintHead) selama 2 tahun atau sd 20rb cetak, ini sudah pasti lebih HEMAT, biaya Cetak Super MURAH dan Printer menjadi lebih awet karena menggunakan tinta Original

c. Kualitas Cetak tinta Original yang maksimal, Foto Berkualitas dan hasil cetak yang konsisten, TIDAK ada lagi rasa was-was karena takut kehabisan tinta warna atau khawatir harus keluar uang beli Tinta Warna, karena seringkali cepat habisnya

d. Wireless Printing, ini Penting dan Berguna banget, Sekarang Kita semua menggunakan perangkat Smartphone Android/IOS, Tablet, Notebook dan terhubung ke WEB Internet, Coba bayangin Kita punya Smartphone TAPI gak bisa connect Internet, gak bisa WA/Browsing/FB, Instagram, dll, cuman bisanya SMS an doang.... Kira2 bgmn tuch????

Gara2 salah beli & salah info produk, kita jadinya Salah beli Handphone yang harganya lebih murah dan ternyata Handphone versi 2G alias gak bisa terhubung Wireless Internet, Astaga..... !!! Cuman bisa Telpon dan SMS doang

Sekarang ini Ketika kita pakai Printer INK Tank, TAPI gak bisa Wireless, alias nich Printer gak maksimal, cuman bisa pakai USB Kabel, sekarang sudah zaman NOW alias Nirkabel (No Cable), semua Wireless Connected....

Jadi, harus pastikan dan gak menyesal d gara2 salah beli, Pilih Printer INK Tank Wireless, jadi kita bisa menggunakan 1 printer terhubung ke banyak orang, mau 10 orang juga bisa bahkan lebih, Fitur Direct Printing alias langsung connect gak pakai ribet..... 
Mau cetak Tugas Sekolah, Kuliah, Cetak Foto Facebook, Google Cloud Printing, PDF, Word, File dan bisa cetak dari manapun, kapanpun, selama ada koneksi Internet.....dan semua bisa mencetak Warna Warni Tanpa kehabisan tinta dengan tinta Murah.

Jadi Kita enggak perlu ribet, harus gonta ganti colok lepas kabel USB, Pinjam PC/Notebook orang lain cuman buat Print tugas atau hal2 lain yang enggak praktis dan tentunya Privasi kita jadi terganggu, padahal kita masing2 bisa langsung cetak...... 

JANGAN bilang, Saya belum butuh Printer Wireless, masih cukup pakai Kabel USB, Pikirkan kedepan, kebutuhan bukan untuk hanya diri sendiri aja dan jangan bilang orang di rumah jarang print, dan gak ada yang tahu cara nge-print karena pada gak bisa, padahal kalau cuman pakai Smartphone tinggal klik doang semua juga bisa tanpa perlu di ajarin, bukan untuk kita sendirian, coba tambah pengetahuan dan wawasan ke arah depan... Supaya kita bisa bermanfaat dan berbagi ke orang lain juga.

Coba di ingat waktu dulu pertama kali menggunakan Handphone, cuman  bisa SMS an, Terus berkembangan BBM an, Naik lagi ke Android/IOS dengan koneksi Internet 3G/4G/5G, padahal awal nya kita gak familiar tuch pakai BBM/Whatsapp/Instagram/FB, seringkali kita pikir Ribet atau gak terlalu berguna, masih cukup pakai SMS, tapi kita gak sadar ketinggalan teknologi, akhirnya yang tadinya bilang gak perlu beli Smartphone, baru tahu ternyata begitu bermanfaat dan penting nya tuch perangkat, coba bayangkan ketinggalan dompet masih gak terlalu pusing atau ribet ketimbang ketinggal Smartphone, bener gak?

Jadi kalau Agan berasa Printer Wireless itu Mahal, itu artinya Manfaat yang Agan dapatkan belum maksimal, jadi harus di cari tahu dan di gunakan manfaat tersebut, baik untuk diri sendiri dan orang banyak, nanti kita pasti tahu manfaat yang kita dapatkan jauh lebih nyaman, lebih praktis, lebih cepat dan lebih Murah

Coba bayangkan, kalau Agen beli printer hanya di pakai sendiri, cuman buat cetak tugas doang, harga 1Jt mahal gak? Mungkin jawabnya Enggak

Tapi kalau beli yang Wireless Harga 2.5 Jt mahal Gak? 
Ternyata printernya bisa di pakai sd 15 orang, bisa di pakai untuk cetak tugas, jasa rental, cetak brosur, cetak foto orang banyak dan bisa langsung cetak dari Smartphone tanpa ribet, Bisa terhubung ke Internet dan WEB Printing, bisa buat HEMAT biaya cetak daripada harus beli 3-4 printer yang pakai USB karena penggunaan nya terbatas.... 
Jadi Kalau manfaat Barang tersebut jauh lebih banyak dan menguntungkan banyak orang tentunya harganya akan menjadi sangat murah.

****

Bagaimana Cara Kerja Printer INK Tank?
1. CISS System ini digunakan pada Printer Inkjet, yang built in dari Pabrikan dan di aplikasikan pada cara kerja Water Dispenser, Pada bagian sebelah kiri atau kanan, disediakan tangki tinta berbentuk kotak Transparan untuk menampung tinta yang kedap udara dalam ukuran yang cukup banyak, rata2 70ml per warna

Pada saat kita mencetak, Aliran Tinta akan di dorong ke PrintHead untuk menyemprotkan tinta di atas kertas, jadi prinsipnya kayak buka keran Water Dispenser

2. Kalau printer model 2 Katrid (Black/Tri-Color) atau 4 Katrid Individu (CMYK), ukuran Katrid terbatas, jadi isi Tinta (ml) hanya sedikit dan tidak bisa di pakai untuk mencetak volume banyak 

3. Bagaimana solusi untuk bisa cetak volume banyak, apakah Ukuran Katrid dibuat menjadi lebih besar? tapi resiko nya jadi gak muat di pasang di Printernya, jadi Pabrikan membuat sistem INK Tank/CISS/Infus System yang mengatur supply tinta ke dalam Katrid PrintHead

4. Sistem INK Tank ini cara kerjanya sederhana, seperti menghubungkan selang dari Water Dispenser ke Tangki tinta Volume besar (Cek gambar), jadi Sistem CISS pada Printer juga sama menghubungkan selang dari Tangki tinta menuju Printhead 

5. Kalau Printer Inkjet yang menggunakan Dua Katrid tinta, cara kerjanya adalah menyemprotkan tinta yang ada di dalam Katrid (isi ml terbatas alias sedikit), sekarang di gantikan dengan Supply tinta dari Tangki tinta (Ink Tank), yang kalau di hitung itu setara isi tintanya dengan 20 katrid tinta Black dan 23 Katrid tinta warna, ini sangat jauuh SUPER HEMAT dan IRIT Sekali

6. Kalau isi tinta di Tangki sudah mulai berkurang, kita hanya perlu mengisi kembali (Refill) dan proses mencetak akan tetap berjalan normal tanpa harus berhenti (Jeda) karena harus mengganti katrid tinta. 

Oleh karena itu Pilih Printer INK Tank Original Garansi resmi dan Anda akan Bebas biaya perbaikan selama 2thn, JAMIN Aman Tinggal Pakai saja, TANPA ribet dan rasa Cemas kehabisan tinta. 

Jadi selama ini kita enggak sadar dan kurang informasi, kalau Katrid tinta itu kering/Clogging/Mampet karena tidak ada tinta di dalamnya dan kita gak tahu (Yach memang gak akan tahu, karena Katrid Tinta itu berbentuk plastik kotak warna hitam alias bukan Transparan, jadi gak ketahuan secara kasat mata, apabila salah satu isi tintanya sudah habis/Low)

Jadi contoh, kita punya Sterika Listrik Uap, yang di dalamnya harus ada air dan tidak boleh kurang dari batas yang di tentukan oleh pabrikan, coba apa jadinya kalau airnya habis tanpa kita sadar dan sterika tetap digunakan, JAMIN akan Rusak terbakar Sirkuit Plat di dalamnya, dan kalau sudah terlalu parah karena kekeringan air terlalu lama (Tanpa kita tahu air sudah habis), JAMIN Tidak bisa di perbaiki, meskipun kita kuras dan di isi air yang banyak berulang2 kali TETAP aja sudah Rusak alias Korslet/Macet

Nah, sekarang sistem CISS semakin di sempurnakan dan perbaikan, sehingga meskipun Printer tidak perlu sering rutin digunakan akan mengurangi resiko clogging/Head mampet, karena sistem LatchLock (Pengunci) yang mengatur aliran tinta tidak turun dan tidak ada resiko Head kering..... Silahkan di Praktekan!

#Feb2018

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...